Respublica, Makassar — Korps Satuan Pengamanan (Satpam) Kantor Pusat Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar kegiatan berbagi takjil gratis sebagai bagian dari semangat kebersamaan di bulan suci Ramadan.
Pembagian takjil berlangsung di depan Kantor Pusat UNM, Menara Pinisi dengan membagikan paket makanan kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas di jalan A.P. Pettarani. Sabtu (15/3/2025)
Koordinator Satpam Kantor Pusat UNM, Risman, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial serta ajang mempererat silaturahmi di lingkungan kampus dan masyarakat sekitar.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang melintas di sekitar kampus dengan membagikan takjil. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen mempererat kebersamaan di antara anggota Satpam melalui buka puasa bersama,”ujar Risman
Kegiatan berbagi takjil dilakukan di depan kantor pusat UNM, di mana para anggota Satpam turun langsung untuk membagikan paket makanan berbuka puasa kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas.
Acara ini kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang dihadiri oleh seluruh anggota. Suasana penuh kehangatan terlihat saat mereka duduk bersama, menikmati hidangan berbuka, serta mempererat tali persaudaraan di antara mereka.
Dengan adanya kegiatan ini, Korps Satpam UNM berharap dapat terus berkontribusi dalam kegiatan sosial dan membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat sekitar kampus.
Comment