Impian Jay Idzes: Beramin di Piala Dunia Bersama Timnas Indonesia

Foto: @jayidzes

Makassar, Respublica— Jay Idzes, kapten Timnas Indonesia, mengungkapkan impian besarnya dalam podcast The Haye Way. Idzes menyatakan bahwa salah satu impian terbesarnya adalah bermain di Piala Dunia bersama Timnas Indonesia.

“Salah satu impian saya adalah bermain di piala dunia tentu saja dengan indonesia. Itu adalah mimpi terbesar,” ungkap Jay Idzes.

Jay Idzes, yang juga bek andalan klub Venezia, mengakui bahwa ia sering memimpikan hal itu, terutama ketika berada di Indonesia. “Terus terang saja kadang-kadang,” ungkap Bang Jay, panggilan akrabnya.

“Tapi terutama ketika saya berada di Indonesia dengan teman-teman. Dengan tim dan kemudian di malam hari atau seperti ketika saya di kamar dengan saya selalu di kamar bersama Ragnar, misalnya dan kemudian kita bicarakan itu,” tambahnya.

Impian Jay Idzes untuk membawa Indonesia ke Piala Dunia bukan hanya sekadar ambisi pribadi, tetapi juga harapan yang ia bawa untuk tim dan negara. Harapan ini menjadi salah satu motivasi kuat dalam perjalanan karier internasionalnya.

“Banyak perasaan yang kamu rasakan saat itu dan kita bahkan tidak melakukannya. Kami bahkan belum melakukan apa-apa, tapi hanya pemikiran dan perasaan yang kamu dapatkan dengan pemikirannya adalah is crazy!” ujarnya.

 

Comment